Bangun RTH Telan Anggaran Rp 17 Miliar Lebih

oleh -341 views

TANJUNG REDEB.DIMENSINEWS –

Pembangunan ruang terbuka hijau (RTH) di Berau tahun 2023 akan dilaksanakan pada empat titik antara lain di Jalan Perjuangan, Eks PDAM Bukit Maritam, Jalan Murjani III Korpri 1612, dan Jalan Murjani III Korpri 1250.

Untuk menuntaskan proyek pembangunan semua RTH itu, alokasi Dana Bagi Hasil Dana Reboisasi (DBH DR) yang disediakan KLHK RI sejumlah Rp 17 miliar lebih. Anggaran itu sedianya akan dimaksimalkan tahun ini.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pembangunan RTH pada DLHK Berau, Suhardi menjelaskan empat lokasi RTH itu sudah mulai dibangun awal Oktober tahun ini dan akan diselesaikan Desember 2023 mendatang.

“RTH ini akan berbeda dengan taman seperti Taman Cendana dan Sanggam. Ia tidak dipagari,” jelasnya.

Tujuan pembangunan RTH pada empat lokasi itu, lanjut Suhardi, selain untuk menambah RTH di Berau, kawasan hijau itu juga akan dijadikan sebagai ruang bermain dan belajar yang ramah bagi anak-anak.

“RTH ini untuk edukasi anak-anak. Ada fasilitas bermain, ruang baca anak, tempat upacara, teater, dan sebagainya. Nanti semuanya seperti itu walaupun desainnya beda-beda,” terangnya.

Berbeda dari taman, RTH akan lebih banyak ditanami pohon. Pohon-pohon yang akan ditanam di RTH juga merupakan pohon-pohon yang unik dan khas.

“Ada banyak pohon nanti. Pohon itu juga unik dan mungkin tidak ada di sini. Tapi intinya semuanya hijau,” imbuhnya.

Suhardi berharap, pembangunan RTH itu dapat berjalan dengan lancar sehingga dapat diselesaikan tepat waktu. Bila terdapat kendala yang ditemukan di lapangan, pihaknya akan berusaha sebisa mungkin untuk mencari dan menemukan solusi terbaik. (Adv/dl/jo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *