Berharap Batik Khas Berau Jangkau Pasar Internasional

oleh -42 views
Wakil Ketua Komisi II DPRD Berau, Wendie Lie Jaya. (Dok)

TANJUNG REDEB.DIMENSINEWS –

Berau memiliki banyak kearifan lokal berdaya jual tinggi. Salah satunya batik khas Berau. Kekhasannya yang sudah dikenal luas kalangan termasuk para wisatawan mancanegara ini tentu memiliki potensi yang besar untuk menembus pasar internasional.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Berau, Wendie Lie Jaya meminta pemerintah daerah untuk melihat batik tidak hanya sekadar cindera mata semata. Melainkan komoditas yang memiliki nilai jual hingga tingkat global.

“Batik dengan motif khas Berau sudah tak asing lagi bagi para wisatawan. Sehingga sangat mendukung potensi dipasarkan hingga ke mancanegara. Kalau bisa tembus pasar internasional, itu lebih baik lagi. Jadi jangan hanya puas kalau hanya sekadar oleh-oleh,” jelasnya.

Untuk memuluskan maksud itu, Wendy meminta OPD terkait untuk selalu memberikan pembinaan dan pelatihan terhadap para pengrajin batik Berau. Terutama kreatif dalam mencari cara memasarkan batik tersebut.

“Saya minta OPD terkait untuk bisa memfasilitasi para pengrajin itu. Mereka harus diberi pelatihan. Kemudian untuk memasarkannya sebenarnya mudah. Karena ini sudah era digital,” tegasnya.

Selain OPD, Wendy juga mendorong para pengrajin lokal untuk terus mengasah kemampuan dan meningkatkan keahliannya. Bila ada kendala yang ditemukan, kendala itu perlu disampaikan ke OPD terkait agar bisa ditangani.

“Para pengrajin juga saya minta untuk terus mengembangkan kemampuannya. Bila bahan-bahan kurang perlu dilaporkan kepada OPD terkait. Jika mau jual juga perlu disampaikan. Kalau komunikasi jalan baik, batik memiliki nilai jual,” pungkasnya. (Adv/Jo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *