1.000 Titik Wifi Gratis Alami Kendala, Sakirman Tegaskan Akan Panggil Pihak OPD

oleh -42 views
Sakirman

TANJUNG REDEB,DIMENSINEWS- Program 1.000 titik Wifi gratis di 13 kecamatan Kabupaten Berau dikabarkan mengalami kendala jaringan, khususnya daerah pedalaman.

Menanggapai persoalan itu, Anggota Komisi III DPRD Berau, Sakirman menyebut, laporan terakhir yang diterima oleh pihaknya, hanya sebatas rampungnya pemasang pada tahun 2024 ini

“Sebelumnya mohon maaf karena kita belum ada rapat lanjutan dengan Diskominfo. Kebetulan mereka mitra kerja kita di komisi III,” kata Sakirman, Kamis (25/4/2024).

“Laporan terakhir kami terima terkait 1.000 titik wifi tahun ini sudah selesai. Jadi kalau pun ada kendala di daerah pedalaman itu akan kita tanyakan kembali,” sambungnya.

Karena itu, pihaknya akan melakukan rapat bersama pihak terkait guna mengetahui secara detail permasalahan yang tengah terjadi.

Satelit yang digunakan untuk memancarkan signal dengan jenis VSAT itu apakah masih berjalan atau tidak.

” Karena di pedalaman rata-rata itu menggunakan satelit,” imbuhnya.

Dikatakannya, Memang tidak semua daerah bisa menerima signal melalui satelit tersebut, tetapi kata Sakirman, setidaknya dengan upaya tersebur bisa memberikan solusi bagi masyarakat di pedalaman.

“Iya tidak semua kampung bisa dijangkau melalui satelit, tapi paling tidak ada titik signal yang dimiliki setiap kampung,” jelasnya.

Dengan tersedianya titik wifi, dijelaskan Sakirman bisa mempermudah akses masyarakat maupun pemerintah kampung melalui internet atau kegiatan yang berbasis online.

“Jadi maksud saya ketika ada kebutuhan laporan dan informasi yang hanya bisa diterima melalui internet, dengan satelit itu bisa memudahkan akses mereka,” paparnya.

Meski demikian, Politikus PKS itu menuturkan akan melakukan evaluasi terhadap lemahnya jaringan internet di kawasan pedalaman Bumi Batiwakkal.

“Itu yang mungkin kita coba evaluasi di tahun 2024 ini. Karena memang pasca lebaran belum ada melakukan rapat bersama mitra kerja. Jadi itu menjadi catatan kita,” pungkasnya.  (adv/dprd2024/si)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *