Dorong Pemkab Atasi Rawan Pangan dengan Program Berkualitas

oleh -52 views

TANJUNG REDEB, DIMENSINEWS – Persoalan rawan pangan tidak boleh dianggap sebelah mata. Bahkan, harus dihindari sedini mungkin agar tidak menjadi bumerang bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya setiap hari.

Karena itu, Anggota Komisi II DPRD Berau, Sri Kumalasari, meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau untuk memperhatikan dengan baik masalah itu melalui program-program ketahanan pangan yang benar-benar berkualitas.

Disampaikannya, sebelum program diluncurkan, pemetaan terhadap wilayah-wilayah yang tergolong rawan pangan sangat penting dilakukan. Tujuannya, agar program yang dibuat tepat sasar.

“Daerah yang tergolong rawan pangan memang harus dipetakan. Agar program yang dibuat berjalan efektif. Nanti kalau sudah ada program, juga kita evaluasi apakah pas atau tidak,” ungkapnya.

Menurutnya, ketahanan pangan sama pentingnya dengan pembangunan fisik lainnya. Namun, selama ini pembangunan prioritas masih lebih diarahkan untuk pembangunan-pembangunan fisik.

“Padahal masalah ketahanan pangan ini tidak bisa kita anggap remeh. Di samping pembangunan fisik, ada daerah rawan pangan yang memang perlu diperhatikan khusus dengan adanya program-program yang tepat sasar,” jelasnya.

Ke depan, tambahnya, DPRD Berau akan terus mendukung berbagai program Pemkab Berau yang bertujuan untuk mengantisipasi hingga mengatasi masalah rawan pangan tersebut.

“Rawan pangan sangat berdampak pada masyarakat. Sehingga kita harapkan ada program ketahanan pangan yang berkualitas. Dan semoga program itu dapat direalisasikan dengan baik,” pungkasnya. (Adv/dpdrd2024/Jo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *