Rahman Minta Adanya Rumah Budaya di Setiap Kampung

oleh -10 views
Rahman

TANJUNG REDEB DIMENSINEWS- Tidak hanya keanekaragaman hayati, Indonesia juga memiliki ragam agama, kepercayaan, suku, budaya serta adat istiadat tiap daerah, termasuk rumah adat yang menjadi identitas masyarakat.

Komisi II DPRD Berau Rahman mendorong Pemkab Berau untuk dapat membangun rumah budaya atau rumah adat untuk pengiat seni di setiap Kampung.

Rumah adat atau rumah budaya tersebut dapat menjadi identitas terhadap wajah adat dan budaya, yang ada di masing-masing kampung.

Apalagi, saat ini banyak anak muda di Berau yang mulai sadar akan pentingnya menjaga tradisi mereka.

“Ini yang harus kita dukung. Dan kami sangat setuju, jika pendirian rumah budaya ini terealisasi,” jelasnya.

Dia menilai, budaya di setiap wilayah di Bumi Batiwakkal sangat beragam. Begitu juga dengan ragam keseniannya. Sehingganya, perlu wadah untuk menjaga dan mendidik para generasi muda yang ada sebagai bentuk pelestariannya.

Keberadaan rumah budaya yang dilengkapi dengan prasarana dan sarana yang memadai. Ditambah dengan teknologi, itu akan membuat budaya daerah jadi menarik.

“Menjaga seni dan budaya tetap lestari sangat penting, agar tidak hilang ditelan modernisasi atau budaya barat,” katanya

Selain itu, rumah budaya bisa menjadi wadah berkumpul bagi generasi muda yang mempunyai minat dibidang seni dan budaya.

“Membangun adat mendirikan rumah budaya atau rumah kesenian, bagian dari upaya melestarikan budaya daerah. Ini juga mencegah generasi muda terlibat dalam pergaulan bebas,” katanya. (adv/dprd2024/hel)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *