Dimensinews.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil menyelenggarakan Pelatihan Wasit Pairing dan Manajemen Pertandingan yang berjalan lancar dan penuh antusiasme. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan teknis dan manajerial wasit dalam mengelola pertandingan secara komprehensif, dari persiapan hingga pelaksanaan.
Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan peningkatan dari pelatihan wasit biasa yang sudah sering dilaksanakan.
“Pelatihan wasit biasa sudah sering kami lakukan. Namun, kali ini kami tingkatkan ke level berikutnya, yaitu wasit pairing dan manajemen pertandingan,” ujar Rasman kepada wartawan di kantornya.
Pelatihan ini berhasil menghasilkan sejumlah wasit yang siap memimpin pertandingan di tingkat kabupaten, provinsi, hingga nasional. Rasman menjelaskan bahwa standar yang diterapkan dalam pelatihan ini akan menjadi bekal penting bagi para peserta untuk meningkatkan karier mereka dalam dunia perwasitan.
“Ini adalah kemampuan tertinggi dalam dunia perwasitan karena mencakup pengelolaan pertandingan secara menyeluruh. Jika mereka lolos kualifikasi, mereka bisa memimpin pertandingan di tingkat kabupaten, provinsi, atau bahkan skala nasional,” jelasnya.
Selain meningkatkan keterampilan, pelatihan ini juga memberikan peluang ekonomi bagi para wasit. Rasman menekankan bahwa profesi wasit dapat menjadi sumber pendapatan yang menjanjikan jika ditekuni dengan serius.
“Bagi saya, pelatihan ini bisa menciptakan wirausaha baru di bidang perwasitan. Dengan tekun, mereka bisa menjadikan profesi ini sebagai jalan untuk meningkatkan kesejahteraan,” tambahnya.
Dispora Kaltim berharap wasit yang telah menyelesaikan pelatihan ini dapat menjadi penggerak perubahan di dunia perwasitan, serta berperan dalam meningkatkan standar pertandingan olahraga di daerah masing-masing.
“Harapan kami, wasit yang sudah dilatih ini bisa menjadi penggerak perubahan di daerah masing-masing, serta membawa standar baru dalam pengelolaan pertandingan olahraga,” tutup Rasman.
Dengan terlaksananya pelatihan ini, Dispora Kaltim menunjukkan komitmennya untuk terus mendorong kemajuan olahraga di Kalimantan Timur, tidak hanya melalui pembinaan atlet, tetapi juga dengan memperkuat peran wasit sebagai elemen penting dalam dunia olahraga. (ADV/DISPORA KALTIM)