Segera Pasang Baru SR PDAM Turun dari Rp 2,7 Menjadi Rp 2,4 Juta

oleh -33 views
Direktur Perumda Batiwakkal Saipul Rahman. foto dimensinews.id

TANJUNG REDEB,DIMENSINEWS- Direktur Perumda Batiwakkal Saipul Rahman mengatakan untuk pemasangan baru Sambungan Rumah (SR) PDAM mengalami penurunan harga dari Rp 2,7 juta menjadi Rp 2,4 Juta.
“Ada penurunan harga pemasangan SR baru untuk semua 13 kecamatan,” ucapnya Jumat (29/11/2024).
Lebih lanjut, untuk penerima manfaat SR gratis tersebut kata dia ke depan bisa membayar dengan menyicil.
“Kata pelanggan PDAM Rp 2,7 juta itu sangat besar. Padahal kami sudah buka layanan bisa cicil. Sebenarnya pun dengan bayar cicil, sudah sangat membantu dan banyak yang pasang,” ungkapnya.
Di satu sisi pihaknya mengungkapkan pemakaian air PDAM oleh warga di Kota Tanjung Redeb merupakan salah satu tertinggi di Indonesia yaitu bisa mencapai 35 kubik per-pelanggan SR.
“Berau ini salah satu pengguna air tertinggi di Indonesia yaitu mencapai 35 kubik per-pelanggan. Kota besar seperti Depok misalnya, itu penduduknya jutaan. Pemakaiannya sampai 15 kubik per-SR,” ungkapnya.
Menurutnya tinggi pemasangan SR di Berau karena tarif air sangat murah dan bakal berusaha lakukan pemeliharaan berkelanjutan.
“Kami biasanya lakukan pemeliharaan di resevoir. Bahkan kami meminta kepada PUPR juga jika ada lakukan perbaikan drainase untuk memperhatikan jalur air PDAM jangan sampai kena karena kasihan masyarakat terdampak,” pungkasnya.(adv/pdam24/si)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.