Paguyuban Harus Berperan Dalam Program Kerja Pemerintah

oleh -8 views
Wabup gamalis bersama KerukunanKeluarga Sulawesi Selatan di rumah jabatan wabup. dok

TANJUNG REDEB,DIMENSINEWS-Wakil Bupati Berau Gamalis menyampaikan, bahwa paguyuban merupakan mitra pemerintah daerah. Sehingga paguyuban harus mengambil perannya dalam mewujudkan program kerja pemerintah daerah. Di tengah keberagaman suku dan budaya di Bumi Batiwakkal tentu pemerintah daerah berharap setiap paguyuban bisa memberikan kontribusi nyata.

Hal ini dipaparkannya dalam acara berbuka puasa bersama Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) di Rumah Dinas Jabatan Wabup , Senin (17/3/2025), tadi .

Bukber yang menghadirkan Ustadz Zainuddin Musaddad tersebut juga dihadiri para anggota Paguyuban KKSS Berau.

Ketua Panitia Safari Ramadhan KKSS, Ali Syahbana pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih kepada Wabup, Gamalis sebagai tuan rumah, yang memfasilitasi buka puasa bersama KKSS ini. “Kegiatan ini adalah bagian dari program KKSS di Bulan Ramadhan untuk menggapai keberkahan dengan silaturahmi melalui buka puasa bersama,” katanya.

Sebelumnya, Minggu (16/3/2025) Wabub juga mengelar acara buka puasa bersama, yang dihadiri oleh jajaran pemkab Berau .(wnf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.