TANJUNG REDEB, DIMENSINEWS – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menegaskan bahwa Muhammadiyah memiliki peran besar dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Hal itu disampaikannya saat menghadiri Pengajian Ramadhan Keluarga Besar Universitas Muhammadiyah Berau dan Milad ke-1 SM Tower Hotel di Ballroom Hotel SM Tower, Senin (17/3/2025).
“Universitas Muhammadiyah di Berau harus mampu melahirkan kader-kader unggul yang bekerja dengan sepenuh hati. Dengan begitu, Berau akan tumbuh menjadi daerah yang maju dan sejahtera,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Sri Juniarsih juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan ibadah selama Ramadhan dan tetap konsisten setelah bulan suci berlalu.
“Tadi malam kita sudah memperingati Nuzulul Quran. Semoga di akhir Ramadhan kita semakin semangat beribadah untuk mendapatkan keberkahan,” tambahnya.
Sementara itu, Rektor Universitas Muhammadiyah Berau (UMB), Muhammad Bayu, melaporkan bahwa dalam waktu dekat akan ada penambahan empat program studi baru.
“Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah mengumpulkan Ketua STIT, Stiper, serta Rektor UMB untuk membahas penggabungan ke dalam Universitas Muhammadiyah Berau. Setelah SK turun, prosesnya akan segera berjalan,” jelas Bayu.
Ia juga mengungkapkan bahwa pembangunan kampus baru tetap berlokasi di Jalan Dr. Murjani II.
“Desainnya akan selesai sebelum Lebaran, dan setelah itu pembangunan akan segera dimulai,” katanya.
Selain itu, Bayu juga menyampaikan perkembangan terbaru terkait SM Tower, yang saat ini sedang membangun restoran, gym, presidential suite, dan meeting room.
“Pagi tadi sudah dilakukan pencanangan tiang pertama. Resto ditargetkan selesai sebelum September,” pungkasnya. (wnf)