DPRD Berau Dukung Maksimalisasi Dermaga Teluk Sulaiman Jelang Lebaran

oleh -41 views

TANJUNG REDEB, DIMENSINEWS – Sekretaris Komisi III DPRD Berau, Ratna Kalalembang, mendukung Dinas Perhubungan (Dishub) untuk memaksimalkan penggunaan Dermaga Teluk Sulaiman menjelang arus mudik Lebaran. Ia menilai dermaga tersebut memiliki potensi besar untuk melayani penumpang secara berkelanjutan, bukan hanya saat libur panjang.

“Saya mendukung Dishub untuk memaksimalkan penggunaan Dermaga Teluk Sulaiman, bukan hanya saat momen Lebaran tetapi juga dalam operasional harian, terutama sebagai jalur penyeberangan ke Pulau Sulawesi,” ujarnya, Selasa (11/3/2025).

Ratna mendorong agar Dermaga Teluk Sulaiman bisa menjadi pusat aktivitas transportasi laut, termasuk kapal angkut penumpang berskala besar dan resmi. Selain itu, ia juga menyoroti potensi ekonomi dan pariwisata di sekitar dermaga, mengingat banyaknya lokasi wisata dan penginapan representatif di wilayah tersebut.

“Jika dermaga ini dihidupkan kembali, tentu dampaknya akan besar bagi perekonomian masyarakat. Karena itu, fasilitas seperti loket tiket, kantin, ruang tunggu, toilet, dan area parkir harus diperbaiki agar lebih nyaman,” jelasnya.

Ratna juga meminta Dishub untuk menyusun blueprint atau rencana induk pengaktifan kembali dermaga, termasuk untuk layanan kapal penumpang, pengangkutan barang, dan wisata bahari.

Sebelum dermaga benar-benar dioperasikan kembali, ia menekankan pentingnya pendataan dan seleksi transportasi laut yang akan digunakan.

“Dishub harus mendata jumlah kapal speedboat dan kapal pengangkut barang yang aktif, mengecek kelengkapan surat izin berlayar, kondisi mesin, serta jadwal operasionalnya,” tegasnya.

Lebih lanjut, Ratna mendorong Dishub untuk menarik minat investor guna menghadirkan kapal penumpang tujuan Sulawesi. Jika terdapat kendala anggaran, ia menyarankan agar Dishub segera berkoordinasi dengan Bupati, Gubernur, serta kementerian terkait guna mendapatkan dukungan tambahan.

“Saya harap Dishub segera mengidentifikasi proyek mana yang butuh pendanaan cepat dan mendiskusikannya dengan pemerintah daerah hingga kementerian agar pengembangan Dermaga Teluk Sulaiman bisa terealisasi dengan baik,” pungkasnya. (Adv/dprd25/si)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.