Akses Infrastruktur ke Destinasi Wisata Berau Harus Dibenahi

oleh -8 views

TANJUNG REDEB, DIMENSINEWS – Ketua Komisi II DPRD Berau, Rudi P. Mangunsong, menekankan pentingnya perbaikan sarana dan prasarana destinasi wisata di Berau sebagai langkah utama dalam pengembangan sektor pariwisata.

“Kerja sama yang dibutuhkan bukan hanya soal UMKM, karena UMKM akan berkembang seiring meningkatnya wisatawan. Yang paling utama adalah pemenuhan infrastruktur di lokasi wisata,” ujarnya, Rabu (12/3/2025).

Menurutnya, jika Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) ingin memperkenalkan pariwisata Berau ke tingkat dunia, maka kenyamanan fasilitas bagi wisatawan harus menjadi prioritas.

“Saat wisatawan berkunjung, mereka pasti membutuhkan fasilitas yang nyaman. Jika infrastruktur baik, maka jumlah kunjungan akan meningkat, dan UMKM akan berkembang secara alami,” ungkapnya.

Ia juga mendorong Disbudpar bermitra dengan pihak ketiga dalam upaya peningkatan infrastruktur wisata, agar keterbatasan anggaran tidak menjadi hambatan bagi pengembangan destinasi.

“UMKM akan tumbuh dengan sendirinya jika wisatawan banyak berkunjung. Namun, bagaimana mereka mau datang jika akses ke lokasi masih sulit dan tidak nyaman?” tambahnya.

Selain infrastruktur, Rudi menyoroti tingginya biaya transportasi ke Berau, yang menjadi salah satu kendala utama dalam menarik wisatawan.

“Meskipun Berau memiliki potensi wisata luar biasa, wisatawan lebih memilih Bali atau Lombok karena biaya perjalanan ke sana jauh lebih murah,” jelasnya.

Ia mencontohkan perbandingan harga tiket penerbangan Jakarta-Berau dengan Jakarta-Bali yang terpaut cukup jauh, sehingga wisatawan lebih memilih destinasi dengan akses yang lebih terjangkau.

“Kalau harga tiket ke Berau masih mahal, orang akan lebih memilih liburan ke Bali, Lombok, atau bahkan ke luar negeri karena lebih ekonomis,” pungkasnya. (Adv/dprd25/si)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.