Kaltim Tegaskan Komitmen di Uji Publik KIP 2025, Wagub Seno Aji Optimistis Pertahankan Prestasi Nasional

oleh -275 views
Seno AJi

SAMARINDA, DIMENSINEWS – Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Seno Aji, menegaskan keyakinannya terhadap konsistensi kinerja keterbukaan informasi publik di Benua Etam. Dalam Uji Publik Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025 yang berlangsung di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta, Rabu (19/11/2025), ia menyampaikan bahwa Kaltim memiliki sistem, regulasi, dan pondasi hukum yang kuat untuk menjaga capaian di tingkat nasional.

“Uji publik ini merepresentasikan bagaimana kinerja keterukuran keterbukaan informasi publik di Kalimantan Timur. Kita sampaikan apa yang sudah terjadi di Kaltim selama ini, apalagi tahun 2024 lalu kita mendapatkan Peringkat Kedua Nasional,” tegas Wagub Seno Aji.

Ia menekankan bahwa prestasi tersebut bukan sekadar simbol, tetapi bukti nyata bahwa implementasi Keterbukaan Informasi Publik (KIP) di Kaltim telah berjalan efektif. Dalam sesi pemaparan, Seno Aji menerima enam hingga delapan pertanyaan panelis yang menyoroti keberlanjutan program KIP, terutama menghadapi tantangan pemotongan anggaran seperti Dana Bagi Hasil (DBH) dan Transfer ke Daerah (TKD).

“Poin pertanyaan kurang lebih ada 6-8 poin. Panelis menanyakan bagaimana proses anggarannya nanti ke depan dengan adanya pemotongan DBH dan TKD, kemudian bagaimana evaluasinya. Kita sudah jawab semua,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa Pemprov Kaltim telah menyiapkan langkah mitigasi agar kebijakan transparansi publik tetap berjalan optimal meski terjadi penyesuaian fiskal. Pemerintah daerah memastikan bahwa evaluasi, pembiayaan, dan mekanisme KIP tetap diprioritaskan untuk menjaga kualitas pelayanan informasi.

Seno Aji berharap uji publik ini menghasilkan nilai tambah bagi Kaltim dan seluruh institusi terkait, sehingga keterbukaan informasi tidak hanya terjaga, tetapi juga semakin memberikan dampak nyata bagi masyarakat luas.(ADV/DISKOMINFO KALTIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.