Populasi Tembus 303 Ribu, Kursi DPRD Berau Bakal Jadi 35

oleh -843 views
Budi Harianto Ketua KPU Berau

TANJUNG REDEB, DIMENSINEWS – Jumlah penduduk Kabupaten Berau yang telah melampaui angka 303 ribu jiwa pada semester pertama 2025, dipastikan akan mengubah peta politik lokal. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Berau memproyeksikan alokasi kursi di DPRD Berau akan bertambah dari 30 menjadi 35 kursi pada Pemilu 2029 mendatang.

Ketua KPU Berau, Budi Harianto, menjelaskan bahwa penambahan ini merupakan konsekuensi hukum dari aturan agregat kependudukan. Saat ini, komposisi 30 kursi hanya diperuntukkan bagi daerah dengan populasi maksimal 300 ribu jiwa.

“Berdasarkan data terbaru, jumlah penduduk kita sudah 303.000 jiwa lebih. Artinya, sesuai regulasi, jumlah kursi di DPRD Berau otomatis akan naik ke angka 35 kursi,” ujar Budi, Selasa (27/1/2026).

Rencana Penataan Ulang Dapil

Selain penambahan kursi, KPU Berau juga menyoroti pentingnya penataan ulang Daerah Pemilihan (Dapil). Budi menekankan bahwa penataan ini harus memenuhi tujuh prinsip utama, termasuk aspek geografis, kesinambungan wilayah, dan kemudahan akses transportasi.

Ia mencontohkan kondisi di Dapil 3 (Biatan hingga Biduk-Biduk) serta penggabungan Maratua dan Derawan. Secara geografis, penggabungan beberapa wilayah saat ini dinilai kurang efektif karena akses transportasinya harus melintasi dapil lain.

“Beberapa wilayah seperti Kelay dan Sambaliung juga menjadi perhatian. Jika akses dari satu titik ke titik lain harus melintasi dapil berbeda, maka itu sudah tidak memenuhi prinsip keutuhan wilayah. Inilah yang akan kita susun kembali,” jelas Budi.

Target Pelaksanaan pada 2028

Meski demikian, Budi menegaskan bahwa penataan dapil tidak dapat dilakukan secara instan. Berdasarkan tahapan pemilu, proses penataan ulang kemungkinan besar baru dimulai pada awal tahun 2028.

“Penataan dapil dilakukan saat memasuki tahapan resmi. Jika regulasi tidak berubah, perkiraan kami di awal 2028 proses tersebut mulai berjalan sebagai persiapan kampanye dan tahapan pemilu selanjutnya,” pungkasnya.

(wnf/hel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.