Bupati Berharap Generasi Muda Pahami dan Implementasikan Empat Pilar 

oleh -248 views
Kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI 2021, di Balai Mufakat, Jalan Cendana, Tanjung Redeb, Kamis (28/7/22). (Dok)

TANJUNG REDEB.DIMENSINEWS – 

Empat Pilar MPR RI 2021 yang disosialisasikan diharapkan dapat diimplementasikan, khusus ya bagi generasi muda, sesuai dengan tujuan pelaksanaan sosialisasi itu sendiri. Hal ini diungkapkan Bupati Berau, Sri Juniarsih saat membuka kegiatan tersebut.

“Dengan sosialisasi gelaran MPR RI ini, diharapkan dapat menghidupkan kembali nilai perjuangan dan nasionalisme, terutama masyarakat Berau yang notabenenya hidup dalam keberagaman suku dan agama. Nilai yang ada dalam empat pilar itu harus ditumbuhkembangkan bagi generasi muda, agar karakter bela negara tetap ada,” terang Sri Juniarsih, Kamis (28/7/2022). 

Sosialisasi ini juga sebagai upaya memperkokoh persatuan kesatuan bangsa. Dengan sasaran utamanya para generasi muda, tentulah diharapkan akan dapat diimplementasikan sesuai dengan yang tercantum dalam empat pilar tersebut.

“Para peserta yang mengikuti sosialisasi ini, haruslah menyimak materi yang diberikan secara seksama. Pentingnya empat pilar ini diharapkan membe jg tuk SDM berkualitas yang memang menjadi modal utama bagi pembangunan Kabupaten Berau,” tutupnya. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *