Wakil Ketua DPRD Berau Soroti Kasus Korupsi BBM Oplosan

oleh -85 views

TANJUNG REDEB, DIMENSINEWS – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Berau, Subroto, menyoroti kasus dugaan korupsi terkait pengoplosan Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertalite menjadi Pertamax yang melibatkan Pertamina.

Ia menilai praktik ini sangat merugikan masyarakat, baik dari segi ekonomi maupun dampaknya terhadap kendaraan yang tidak sesuai dengan spesifikasi bahan bakar.

“Ini jelas merugikan masyarakat. Kendaraan yang seharusnya menggunakan Pertamax malah diberi Pertalite yang sudah dioplos. Kasihan masyarakat yang sudah membayar mahal, tapi tidak mendapatkan kualitas BBM yang seharusnya,” ujarnya, Selasa (4/3/2025).

Subroto juga menegaskan pentingnya pengawasan ketat dari instansi terkait untuk mencegah kasus serupa terulang. Ia berharap ada antisipasi yang lebih baik agar distribusi BBM tetap tepat sasaran, khususnya di Berau yang sangat membutuhkan pasokan BBM berkualitas.

“Jangan sampai kejadian ini terus berlarut-larut. Kita ingin distribusi BBM berjalan dengan baik, sesuai standar, dan tidak merugikan masyarakat,” tegasnya.

Selain itu, ia juga mengkhawatirkan potensi masuknya BBM oplosan ke Kabupaten Berau.

“Saya berharap pihak berwenang meningkatkan pengawasan distribusi BBM di seluruh wilayah, termasuk Berau, agar konsumen benar-benar mendapatkan produk yang sesuai standar,” pungkasnya. (adv/dprd25/si)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.